DPMPTSP Kota Surakarta

Realisasi Investasi Kota Surakarta Triwulan I Tahun 2023

Capaian realisasi investasi Kota Surakarta Triwulan I Tahun 2023 sebesar Rp325.848.272.461,00. Data ini diperoleh dari hasil Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) Triwulan I Tahun 2023 yang dirilis oleh BKPM RI.

Dengan hasil ini, realisasi investasi di Surakarta telah mencapai 54,31% dari target realisasi investasi yang ditetapkan pada tahun ini sebesar Rp600.000.000.000,00.